Post Page Advertisement [Top]

space iklan

Mahasiswa PNJ Ciptakan Wattaway, Stopkontak Cerdas untuk Hemat Energi dan Kendali Jarak Jauh

Farhan Sasongko - Penulis

 

Depok, Stapo.id - Mahasiswa Politeknik Negeri Jakarta (PNJ) kembali menunjukkan taring inovasinya melalui peluncuran produk WattAway Smart Socket, sebuah stopkontak cerdas yang didesain khusus untuk efisiensi energi dan keamanan rumah modern. 

WattAway dikembangkan sebagai solusi canggih yang memungkinkan pengguna untuk memantau dan mengendalikan pemakaian listrik harian secara langsung melalui aplikasi smartphone. Inovasi ini lahir dari semangat kolaborasi dan kewirausahaan mahasiswa PNJ yang berpartisipasi dalam Program Pengembangan Mahasiswa Wirausaha (P2MW). 

Stopkontak pintar ini menawarkan fitur deteksi tegangan real-time, fungsionalitas remote on/off, dan pengatur waktu yang dapat disesuaikan, memberikan kontrol penuh kepada pengguna atas perangkat elektronik mereka. Fitur kendali jarak jauh sangat krusial, terutama untuk mematikan perangkat yang sering luput dari perhatian, seperti pada jam-jam malam, yang tidak hanya memperpanjang usia perangkat elektronik tetapi juga meningkatkan faktor keselamatan. 

WattAway bertujuan membangun budaya kesadaran akan konsumsi listrik, memberdayakan pengguna untuk mengelola energi secara aman dan efisien. Tim pengembang mengklaim perangkat ini membantu pengguna untuk lebih waspada terhadap penggunaan elektronik, terutama saat risiko kebakaran atau korsleting sering terabaikan. 

Untuk memperkuat identitas mereknya, tim pengembang Wattaway juga menciptakan maskot berupa robot kelelawar yang ramah, melambangkan nilai inti dari merek tersebut yakni kewaspadaan, perlindungan, dan pemikiran maju di masa depan (futuristik). Dengan produk ini, mahasiswa PNJ menunjukkan bahwa inovasi teknologi dapat beriringan dengan kepedulian terhadap lingkungan dan keselamatan rumah tangga.

Bottom Ad [Post Page]

Kabar

Bisnis

Insight

Invest

Saintek